TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 14:19

Konteks
14:19 Lalu ia memberkati Abram, d  katanya: "Diberkatilah kiranya Abram oleh Allah Yang Mahatinggi, e  Pencipta langit dan bumi, f 

Yesaya 63:3

Konteks
63:3 "Aku seorang dirilah yang melakukan pengirikan 1 , j  dan dari antara umat-Ku tidak ada yang menemani Aku! Aku telah mengirik k  bangsa-bangsa dalam murka-Ku, dan Aku telah menginjak-injak mereka dalam kehangatan amarah-Ku; l  semburan darah mereka memercik kepada baju-Ku, m  dan seluruh pakaian-Ku telah cemar.

Yoel 3:13

Konteks
3:13 Ayunkanlah sabit, g  sebab sudah masak tuaian 2 ; h  marilah, iriklah, i  sebab sudah penuh tempat anggur; tempat-tempat pemerasan j  kelimpahan, sebab banyak kejahatan mereka.

Yoel 1:15

Konteks
1:15 Wahai, hari itu! k  Sungguh, hari TUHAN 3  l  sudah dekat, datangnya sebagai pemusnahan dari Yang Mahakuasa. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[63:3]  1 Full Life : SEORANG DIRILAH YANG MELAKUKAN PENGIRIKAN.

Nas : Yes 63:3

Allah sendiri akan berperang melawan bangsa-bangsa dan mengalahkan mereka; Ia akan menginjak-injak mereka sebagaimana orang menginjak-injak buah anggur di tempat pengirikan (bd. Yoel 3:13; Wahy 14:17-20; 19:15).

[3:13]  2 Full Life : SUDAH MASAK TUAIAN.

Nas : Yoel 3:13

Tuaian hukuman Allah atas bangsa-bangsa sebentar lagi akan terjadi, karena "banyak kejahatan mereka". Ketika dosa mencapai tingkat kepenuhan tertentu, hukuman tidak dapat dielakkan lagi (bd. Kej 15:16).

[1:15]  3 Full Life : HARI TUHAN.

Nas : Yoel 1:15

"Hari Tuhan" merupakan tema utama kitab ini (bd. Yoel 2:1,11,31; Yoel 3:14); istilah ini bisa mengacu kepada

  1. (1) hukuman Allah saat itu atas umat-Nya atau atas bangsa-bangsa asing;
  2. (2) hukuman Allah yang terakhir atas semua kejahatan pada akhir zaman ini, yang mencakup Kesengsaraan Besar selama tujuh tahun dan kembalinya Kristus ke bumi untuk memerintah

    (lihat cat. --> 1Tes 5:2).

    [atau ref. 1Tes 5:2]

    Pada saat ini di dalam kitab Yoel, istilah ini terutama mengacu kepada hukuman Allah ketika itu, walaupun menjadi peringatan akan hari yang akan datang. Yoel berbicara lebih banyak tentang hari Tuhan yang terakhir itu dalam dua pasal selanjutnya.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA